Garut, sobat adventure - Dalam kalender islam, setiap tanggal 12 Rabiul Awal diperingati sebagai hari Maulid Nabi atau hari lahirnya Nabi Muhamad SAW. Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam seperti di Indonesia. Di Jawa Barat Maulid Nabi dikenal dengan istilah MULUDAN. Masyarakat Indonesia biasa meperingati hari Maulid Nabi atau Muludan ini dengan berbagai macam kegiatan unik dan tradisi yang berbeda disetiap daerahnya. Seperti tradisi unik yang dilakuan warga Kampung Cimencek dalam memperingati peringatan Maulid Nabi.
Photo oleh Nurhayati Uwna |
Selain itu warga Kampung Cimencek juga selalu mengadakan berbagai macam perlombaan dalam mempreringati Muludan ini. Layaknya 17 Agustusan di kampung ini selalu diadakan perlombaan-perlomban seperti lomba makan kerupuk, balap karung, balap kelereng, panjat pinang dan masih banyak perlombaan yang lainnya. Uniknya kegiatan tersebut selalu diadakan setiap tahun untuk memperingati Muludan, dan selalu lebih meriah dibandingkan dengan peringatan HUT RI atau 17 Agustusan. Selain itu, seperti hendak merayakan hari Idul Fitri warga Kampung Cimencek juga selalu membeli pakain baru, masak masakan yang enak-enak layaknya mau Berlebaran dalam memperingati Muludan.
Tradsi Unik Kampung Cimencek Dalam Memperingati Maulid Nabi
4/
5
Oleh
gngnwn